Pages

Kamis, April 14, 2016

Aspek DPW Bali, Merekah Harapan Upah Layak Di Primadona Wisata Indonesia

                                          Bro Januar, sekretaris Aspek DPW Bali(dokpri)



                  Bali adalah lokomotif industri pariwisata di Indonesia, bahkan ada adigium yang sudah sangat terkenal, Indonesia tuh sebelah mana Bali sih? Anggapan yang jelas keliru karena Bali merupakan salah satu provinsi di Indonesia, geliat Bali di industri pariwisata jelas merupakan keuntungan bagi kita semua, namun di balik itu ada petanyaan lain, sudah layak kah upah mereka. Untuk mengetahu lebih jelas tentang perkembangan pekerja dengan segala problematikanya, penulis sempat mewawancari seorang aktifis buruh yang sekarang menjabat sebagai sekertaris di DPW Aspek provinsi Bali, dialah Bro Januar, pria yang murah senyum ini membeberkan peta kekuatan buruh di Bali.

                       Jabatan sekretaris DPW Aspek Bali bagi bro Januar adalah amanah, Bro Januar berharap agar kegiatan DPW Bali semakin bergiat untuk memperjuangkan upah layak, sampai saat ini upah tertinggi ada di daerah Badung dengan kisaran 1,9 jutaan padahal kebutuhan hidup layak di salah satu kabupaten di Bali ini sebenarnya bisa di atas dua juta.
Jika Jakarta UMP nya bisa di atas tiga juta rupiah, justru Bali jauh di bawah DKI Jakarta, ini merupakan sebuah tantangan bagi para pengurus DPW Aspek Bali untuk bekerja keras.

Namun Bro Januar tetap optimis kegiatan DPW Bali akan terus berjalan, belajar dari DPW DPW selain Bali terus menggeliatkan issue upah murah. Meski sebagai destinasi wisata utama tanah air, gaji para pekerja Bali masih di bawah kebutuhan hidup layak. Bro Januar berharap saat ini bergerakan buruh di Bali adalah fokus untuk menaikan UMP, dan semoga DPW Bali terus berkonsolidasi dan menjadi lokomotif gerakan buruh di pulau Dewata, semoga. Selamat bertugas untuk seluruh pengurus DPW Aspek Bali, semangat ya bro!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar